Article Detail
Kunjungan Persahabatan dari Harima High School Jepang
Rabu, 3 Agustus SMA Stella Duce 2 Yogyakarta mendapat kunjungan dari Harima High School Jepang. Kunjungan ini terasa sangat berarti mengingat salah satu siswi SMA Stella Duce 2 Yogyakarta Gabriella Rosa saat ini masih menempuh studi di Harima. Dengan diiringi gamelan Sri Wilujeng rombongan Harima diterima di SMA Stella Duce 2 Yogyakarta. Untuk memberikan kesan tentang budaya Jawa, SMA Stella Duce 2 Yogyakarta menampilkan 2 buah gending yaitu Suwe Ora Jamu dan Gundul-Gundul Pacul, untuk mengobati keingintahuan murid Harima tentang Gamelan Jawa maka diadakan pelatihan singkat bagi siswi Harima untuk belajar menabuh gamelan dan ternyata dalam waktu tidak lebih dari 30 menit mereka berhasil belajar dan menampilkan 1 buah gending. Kunjungan ini terasa semakin menarik manakala siswi Harima menampilkan satu tarian tradisional tentang nelayan dengan gerak lincah dan suara yang lantang dan diiringi musik yang rancak para murid Harima menari dengan sangat lincah. Kunjungan diakhiri pukul 14.00 dan dengan diadakan kunjungan ini diharapkan kerjasama antara Harima High School Jepang dengan Yayasan Tarakanita khususnya SMA Stella Duce 2 Yogyakarta bisa semakin erat dan bermanfaat bagi kedua pihak.
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment