Article Detail

KEGIATAN SOSIAL KARIKATIF: PEMBUATAN ICE CREAM

Selasa, 7 November 2017 SMA Stella Duce 2 Yogyakarta mengadakab berbagai kegiatan untuk memperingati Santo Pelindung Carolllus Boromues. Diantara kegiatan yang dilakukan adalah pembuatan ice cream bagi masyarakat sekitar. Kegiatan ini selain untuk menjalin kerjasama antara sekolah dengan masyarakat sekitar juga bertujuan untuk mempraktekkan materi pembelajaran yang diperoleh para siswi di kelas ke dalam kehidupan bermasyarakat.

Kegiatan yang dipandu oleh Bpk. Markus Rustanta guru Kimia SMA Stella Duce 2 ini juga melibatkan beberapa siswi yang diminta untuk membimbing dan belajar bersama dengan ibu-ibu sekitar sekolah. Salah seorang peserta menggungkapkan dalam lembar evaluasi bahwa beliau sangat senang dengan kegiatan ini karena memberikan pengetahuan tambahan dalam hal membuat makanan sehingga mereka bisa membuat sendiri  dengan bahan dan alat yang mudah didapat. Hanya sayang kegiatan ini tidak bisa diikuti peserta sesuai dengan undangan yang telah disebar karena waktu di pagi hari. Semoga masukan dari peserta tadi bisa direalisasikan dalam kegiatan yang lain demi terjalinnya hubungan yang baik antara sekolah dengan masyarakat sekitar.(EA)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment